Komuter
Komuter ialah mereka yang pulang pergi dari rumah ke tempat kerjanya dalam jarak yang jauh. Contoh mudahnya ialah mereka yang rumahnya di Bogor dan kerjanya di Jakarta.
Rekan saya banyak yang menjadi komuter seperti ini. Maklum, karena jurusan Ilmu Komputer biasanya bekerja di perusahaan IT yang biasanya juga terletak di ibukota. Kalau tidak menetap di Jakarta, ya harus menjadi komuter.
Memang gajinya biasanya besar. Tapi saya sendiri tidak suka menjadi komuter. Berangkat dari rumah pagi buta, dan pulang sampai di rumah pada malam hari, begitu setiap hari kerja (kalau sudah berkeluarga gimana ya?). Ditambah harus berdesak-desakan di kereta, menunggu kemacetan, dan sebagainya. Perjuangan setiap harinya sepertinya cukup berat; istilahnya tua di jalan. Saya yang tidak suka safar tentu tidak akan betah dengan rutinitas seperti itu.
Kalau mereka bisa menikmati yang demikian, ya tidak masalah.
asfarian 8:46 am on 26 Juni 2012 Permalink |
Hahaha. Setuju :)
Dulu sempat ngakalinnya dengan baca sepanjang perjalanan. Lumayan, dua hari pulang pergi bisa habis satu buku ;)